Tugas Akhir/Proyek Akhir
PERAWATAN POMPA SENTRIFUGAL TORISHIMA DI BOOSTER PUMP BUKETRATA MENGGUNAKAN METODE OEE PADA PERUMDA AIR MINUM TIRTA PASE ACEH UTARA
iv
RINGKASAN
Perumda Air Minum Tirta Pase merupakan perusahaan yang memproduksi air
bersih yang ada di Aceh Utara yang sering kali terjadi beberapa permasalahan
khususnya pada pompa sentrifugal yang ada pada booster pump Buketrata. Untuk
mengetahui permasalahan tersebut yaitu dengan cara mengetahui nilai efektivitas
ke tiga pompa yang ada pada booster pump Buketrata dengan menggunakan
metode overall equipment effectiveness (OEE). Dari hasil perhitungan nilai OEE
terhadap ke tiga pompa tersebut selama 1 tahun yaitu 2022 berada di atas standar
world class yaitu 89,47% untuk pompa I dan III, sedangkan pompa II 88,42%, ke
tiga pompa tersebut telah memenuhi standar world class nilai OEE yaitu 85%.
Untuk mempertahankan nilai OEE selalu berada diatas standar world class, maka
perlu di tingkat perawatan agar nilai OEE tidak mengalami penurunan
Tidak tersedia versi lain