Tugas Akhir/Proyek Akhir
PENGARUH FRAKSI MASSA KOMPOSIT SERAT PELEPAH PISANG BARANGAN TERHADAP SIFAT MEKANIK
Serat pelepah pisang barangan adalah jenis lain serat alam yang dapat digunakan untuk material penguat komposit, untuk saat ini serat pelepah pisang barangan masih terbatas pada bidang non struktural seperti: pembuatan tali, pembuatan topi, dan dompet, sehingga diperlukan terobosan baru untuk pemanfaatan yang lebih jauh adalah dalam bidang struktural yaitu sebagai bahan baku pembuatan komposit untuk menggantikan serat sintetik yang telah banyak digunakan dalam dunia industri maupun dalam kehidupan sehari-hari. Pada penelitian ini penguat yang akan digunakan yaitu serat pelepah pisang barangan yang dibuat dalam bentuk anyaman, adapun matriks/pengikat yang digunakan yaitu resin epoxy sedangkan fraksi volume komposit epoxy yang diperkuat serat pelepah pisang barangan yaitu 10%, 15% dan 20% dengan pengujian kekuatan lentur dan ketangguhan. Dari hasil pengujian, didapatkan nilai kekuatan lentur tinggi pada 15% serat hal ini dikarenakan oleh daya ikat antara serat pelepah pisang barangan dengan resin epoxy sangat baik, Sedangkan pada fraksi 20% serat pelepah pisang barangan nilai kekuatan lentur mengalami penurunan hal ini disebabkan oleh jumlah serat yang terlalu banyak serta terjadinya bonding strength. Sedangkan nilai ketangguhan tertinggi sebesar 0,005 J/mm2 diperoleh pada fraksi volume komposit 10% serat dan 90% resin epoxy. Sedangkan untuk fraksi volume 15% dan 20% serat nilai ketangguhan berada dibawah fraksi volume serat 10%.
Keywords: Serat pelepah pisang barangan, epoxy dan bonding strength.
Tidak tersedia versi lain