Tugas Akhir/Proyek Akhir
RANCANG BANGUN ALAT PIROLISIS SAMPAH PLASTIK BERBASIS PLC CPIE ND 20 Dan NB DESIGNER
ABSTRAK
Pengembangan alat pirolisis yang efisien dan dapat diandalkan menjadi penting. Dengan memanfaatkan teknologi otomatisasi, seperti PLC (Programmable Logic Controller) CP1E, kita dapat merancang sistem pirolisis yang dapat dioperasikan dengan lebih efisien dan akurat. PLC CP1E adalah salah satu jenis PLC yang tangguh dan andal yang dapat diprogram untuk mengontrol berbagai jenis proses industri. Pada penelitian ini dibuatlah alat pirolisis sampah plastik dengan memanfaatkan PLC CP1E. Guna memberikan kemudahan bagi pengguna (user) dalam melakukan proses monitoring secara realtime, alat ini dirancang berbasis SCADA. Berdasarkan pengujian Sistem mekanik dan elektronik pada alat pirolisis sampah plastik telah terealisasikan dan dapat beroperasi dengan baik . Nilai akurasi sensor termokopel yang digunakan pada penelitian ini ialah sebesar 98.34% dengan rata-rata error sebesar 1.66%. Nilai ini sesuai dengan nilai akurasi sensor yang tercantum dalam datasheet sensor. Berdasarkan pengujian diketahui bahwa suhu akan semakin meningkat seiring dengan lamanya waktu pemanasan. seiring pertambahan waktu dan meningkatnya suhu maka tekanan pada tabung akan semakin besar. Begitupula sebaliknya, semakin kecil nilai suhu yang terbaca tekanan pada tabung akan semakin kecil pula. Berdasarkan data, dari 1 KG sampah plastik didapatkan total 96 mL minyak pada tabung kondensor 1, 43 mL pada tabung kondensor II dan 11 mL minyak pada tabung kondensor III.
Kata Kunci : Pirolisis, PLC CP1E, SCADA, akurasi dan tabung kondensor
Tidak tersedia versi lain