Tugas Akhir/Proyek Akhir
PENGENDALIAN KUALITAS PRODUK BATU BATA MERAH DENGAN MENGGUNAKAN METODE SEVEN TOOLS
Adapun kualitas batu bata merah yang tersedia kebanyakan mudah retak, hancur, permukaan yang tidak rata dan sudut yang tidak siku akibat kurangnya kualitas batu bata merah yang dihasilkan. Usaha pembuatan batu bata bang Iskandar di Ulee Pulo ini memproduksi batu bata dari tanah liat. Penelitian ini bertujuan untuk menghasilkan produk dengan cacat seminimal mungkin. Dalam konteks ini, Metode Seven tools muncul sebagai alat-alat yang menggambarkan proses statistik sehingga pengamat dapat mengendalikan mutu dengan menggunakan teknik statistik. Berdasarkan pengamatan di lapangan data yang diambil yaitu data jumlah produk dimana data jumlah produk merupakan data yang berasal dari data historis UD batu bata merah (Iskandar) pada proses pembakaran dimana data yang diambil adalah data historis pada bulan Mei-Juli Tahun 2024. Dapat dilihat jenis kecacatan yang sering terjadi adalah rusak karena gosong dengan jumlah kecacatan sebanyak 574 buah, jumlah jenis kecacatan brudul sebesar 396 buah dan selanjutnya jenis kecacatan patah sebanyak 316 buah. jenis cacat produk gosong dengan persentase 44,63% menduduki peringkat pertama dalam prioritas pengendalian kualitas, jenis cacat produk brudul dengan persentase 30,79% menduduki peringkat kedua dalam prioritas pengendalian kualitas, dan jenis cacat produk patah dengan persentase 25% menduduki peringkat ketiga dalam prioritas pengendalian kualitas. Jenis kecacatan produk batu bata merah di UD. Batu Bata Merah (Iskandar) yaitu Brudul, Patah dan Gosong. Oleh karena itu, faktor yang mempengaruhi kecacatan produk batu bata merah yaitu pada brudul disebabkan karena pekerja kurang teliti, kurang peduli terhadap kualitas dan belum memiliki skill. Pada cacat patah disebabkan oleh kurangnya pengetahuan tentang cara pembakaran, penyusunan batu bata yang menumpuk, Suhu pembakaran yang tidak merata dan terlalu tinggi, dan cuaca yang tidak menentu. Pada cacat gosong disebabkan oleh kurangnya pengetahuan tentang cara pembakaran, belum adanya SOP, dan masih manual dalam proses pembakaran.
Tidak tersedia versi lain