Tugas Akhir/Proyek Akhir
IMPLEMENTASI SISTEM PENYIRAMAN TANAMAN CABAI BERBASIS IOT UNTUK MENINGKATKAN PRODUKTIFITAS TANAMAN CABAI
ABSTRAK
Permasalahan pada pertumbuhan tanaman cabai adalah terganggunya kebutuhan penyerapan nutrisi kelembaban tanah suhu dan cahaya. Kelembaban tanah memainkan peran penting dalam pertumbuhan dan produktivitas tanaman, kelembaban tanah yang baik antara 70-85 % Suhu juga merupakan faktor penting dalam pertumbuhan tanaman cabai. Tanaman cabai tumbuh paling baik pada suhu yang hangat antara 30-35 derajat celsius. Dan tanaman cabai memerlukan cahaya matahari yang cukup untuk melakukan fotosintesis, yaitu proses pembuatan makanan yang penting bagi pertumbuhan tanaman cabai. Metode yang di pakai adalah menggunakan Node MCU ESP-32 sebagai pusat control, dan beberapa alat seperti sensor LDR, sensor kelembapan tanah, sensor suhu, pompa dan beberapa alat lainya yang dapat kita pantau dari handphone melalui aplikasi BLYNK. Parameter Kelembaban tanah digunakan untuk mendrive pompa air, dimana pada kelembaban dibawah 85% pompa akan On dan bila kelembaban di atas 85 % pompa akan Off dan Sensor cahaya digunakan untuk mendrive pompa air. Jika sensor mendeteksi nilai itensitas cahaya di bawah 10.000 lux, maka pompa akan On dan apabila nilai intensitas cahaya diatas 10.000 lux, maka pompa akan Off. Sensor LDR bekerja berdasarkan deteksi intensitas lux atau lumen Standar deviasi, Pada sensor suhu DS18B20 ini, di lakukan untuk menguji keakuratan dari sesor DS18B20 yang di uji dengan pembaca cuaca sebagai pembanding, pengujian di lakukan beberapa kali agar mendapatkan hasil yang akurat Hasil output ini menyatakan bahwa sensor suhu hasil rancangan dapat dinyatakan akurat karena memiliki simpangan pembacaan yang kecil dibanding dengan pembacaan suhu alat standar. hasil pengujian di simpangan baku sebesar 3,083. Standar deviasi sensor kelembaban tanah terhadap alat ukur standar kelembaban tanah adalah sebesar 1,403 dan Akurasi pembacaan sensor cahaya (LDR) terhadap sensor cahaya standar diketahui sebesar 571,20.
Kata kunci : Nodemcu ESP-32, Sensor Soil moinsture Sensor DS18B20, Sensor LDR, Tanaman Cabai.
Tidak tersedia versi lain