Tugas Akhir/Proyek Akhir
Pengaruh Mikrostruktur Ikatan Geopolimer Terhadap Karakteristik Mortar Geopolimer dengan Menggunakan Fly Ash Pangkalan Susu
ABSTRAK
Material dasar pada mortar geopolimer berasal dari limbah industri yang mengandung unsur-unsur pozzolanic yang memiliki sifat sama dengan senyawa semen. Fly ash yang berasal dari PLTU Pangkalan Susu merupakan limbah dari pembakaran batu bara yang digunakan untuk menghasilkan energi listrik pada PLTU. Penelitian ini menggunakan molaritas NaOH 10 M dengan rasio larutan alkali terhadap fly ash Pangkalan Susu sebesar 0,4 dan rasio Na2SiO3/NaOH sebesar 2.0, 2.5, 3.0 dan 3.5. Hasil pengujian XRF menunjukkan bahwa fly ash Pangkalan Susu memiliki kandungan kimia yang kaya akan silika (34.81%), alumina (14.92%), dan kalsium (25.39%). Pengujian XRD menunjukkan bahwa pasta geopolimer berbahan dasar fly ash Pangkalan Susu bersifat amorf dengan reaktivitas tinggi. Pengujian TGA menunjukkan bahwa penurunan berat pasta geopolimer berbahan dasar fly ash Pangkalan Susu sebesar 16% pada suhu pembakaran 6000C. Pengujian FTIR menunjukkan bahwa pasta geopolimer berbahan dasar fly ash Pangkalan Susu memiliki ikatan yang baik antara gel Si-O-Si dan Si-O-Al. Pengujian SEM menunjukkan bahwa pasta geopolimer berbahan dasar fly ash Pangkalan Susu memiliki kepadatan gel, concavity, dan fly ash yang tidak bereaksi dalam concavity. Pengujian DSC menunjukkan bahwa pasta geopolimer berbahan dasar fly ash Pangkalan Susu memiliki ketidakstabilan pada suhu pembakaran 3650C sampai 4200C.
Kata Kunci: Fly ash Pangkalan Susu, Pasta Geopolimer, XRF, XRD, TGA, FTIR, SEM, DSC.
 
Tidak tersedia versi lain