Tugas Akhir/Proyek Akhir
STUDI SISTEM INTERKONEKSI PLTMG ARUN DENGAN SISTEM KELISTRIKAN LHOKSEUMAWE
Penelitian ini bertujuan melakukan simulasi aliran daya pada sistem interkoneksi PLTMG Arun dengan sistem kelistrikan Lhokseumawe untuk menentukan besarnya tegangan, daya aktif, daya reaktif, losses dan drop tegangan pada sistem kelistrikan Lhokseumawe. Pada tulisan ini membahas mengenai analisis aliran daya dengan mensimulasikan pada software ETAP 12.6 dengan menggunakan metode Adaptive Newton-Raphson Method. Hasil simulasi menunjukkan bahwa PLTMG Arun menyuplai daya sebesar 12,116 MW, 9,087 MVAR dan 15,144 MVA untuk memenuhi kebutuhan daya ke sistem kelistrikan Lhokseumawe yaitu dengan menghidupkan dua engine. Besarnya drop tegangan dan susut energi (losses) terbesar yaitu masing-masing 2,60% dan 154,0 kW untuk daya aktif dan 98,1 kVAR untuk daya reaktif (Q). hasil yang didapat dari hasil keseluruhan bahwa nilai drop tegangan maupun losses daya masih dalam keadaan toleransi.
Kata Kunci : Aliran Daya, Losses, Drop Tegangan, Adaptive Newton-Raphson Method
Tidak tersedia versi lain