Tugas Akhir/Proyek Akhir
Penerapan IoT Pada Sistem Pengamanan Rumah Menggunakan Sidik Jari Berbasis Raspberry Pi
Saat ini keamanan rumah menjadi prioritas terutama bagi pemilik rumah yang sering meninggalkan rumah untuk beraktifitas. Banyak sistem yang dibuat untuk menjaga rumah. Salah satu sistem yang dimanfaatkan adalah sidik jari, sidik jari sendiri merupakan salah satu identitas manusia yang tidak dapat sama antara satu manusia dengan manusia yang lain. Dalam merancang sistem pengamanan rumah ini menggunakan Raspberry Pi yang bertindak sebagai pengolah data dan pengontrol sistem. Sensor sidik jari(fingerprint sensor) sebagai media utama berfungsi menginput dan mengidentifikasi sidik jari. Pada penelitian ini dilakukan pendeteksian sidik jari untuk membandingkan inputan sidik jari dengan sidik jari yang sudah tersimpan pada database. Jika sidik jari sesuai, pintu rumah akan terbuka tetapi pintu rumah tidak akan terbuka, jika sidik jari tidak sesuai. Apabila sidik jari salah sebanyak tiga kali, sistem akan mengirimkan notifikasi ke handphone android pemilik rumah melalui aplikasi Telegram Messenger bahwa ada sidik jari yang tidak dikenali berada pada sensor. Hasil dari pegujian registrasi sidik jari proses berjalan dengan baik dan sidik jari yang diinputkan dapat tersimpan pada database, dan hasil pengujian identifikasi sensor sidik jari bekerja dengan baik hanya terdapat 3 kali kesalahan dari 10 kali percobaan.
Kata kunci: Sensor sidik jari(fingerprint sensor), sidik jari, Raspberry Pi, Pengamanan Pintu Rumah, Telegram Messenger
Tidak tersedia versi lain