Tugas Akhir/Proyek Akhir
Analisa Kerusakan Pompa Sentrifugal 140-P5B Dengan Menggunakan Metode FMEA Di PT Pertamina EP Field Rantau Kuala Simpang
Pompa memiliki peran penting dalam dunia industri yaitu sebagai alat yang berfungsi untuk mengangkat fluidadari tempat rendah ke tempat yang tinggi. Pompa memiliki berbagai komponen penting yang mendukung kelancaran operasionalnya. Namun demikian, pompa mempunyai bagian-bagian yang bergerak sehingga dapat menyebababkan kerusakan pada komponen pompa yang akhirnya dapat membuat pompa berhenti beroperasi. Setelah analisa dengan metode FMEA dapat diketahui bahwa kurangnya perawatan sehingga mudah terjadi kerusakan pada komponen pompa. Untuk mengatasi masalah tersebut maka di perlukan perawatan komponen pompa agar mengoptimalkan kinerja pompa, perencanaan perawatan pada pompa harus dibuat seefisien mungkin agar pemeliharaan pada pompa dapat dilakukan dengan efektif. Perawatan yang dilakukan adalah dengan menerapkan preventive maintenance, predictif maintenance, dan breakdown maintenance.
Kata Kunci: Pompa Sentifugal, Failure Mode And Effect Analysis (FMEA), Perencanaan Perawatan.
Tidak tersedia versi lain