Tugas Akhir/Proyek Akhir
Rencana anggaran Biaya Pelaksanaan pada Pembangunan Ruang Kelas Baru (RKB) SMAN 1 Lhokseumawe
Rencana anggaran biaya pelaksanaan pada pembangunan Ruang Kelas Baru SMA N1 Lhokseumawe dengan luas bangunan 414 m2 yang dibangun dua lantai. Proyek ini berlokasi di jalan Darussalam kota Lhokseumawe. Sebelum suatu proyek dilaksanakan, perlu direncanakan biaya yang diperlukan untuk pelaksanaan proyek tersebut. Proyek akhir ini bertujuan untuk menghitung anggaran biaya pelaksanaan berdasarkan gambar bestek dan daftar analisa. Perhitungan meliputi perhitungan volume, pembesian, tenaga kerja, material, dan peralatan. Penulis menghitung biaya material menggunakan analisa SNI 1991, sedangkan untuk biaya tenaga kerja dan peralatan menggunakan analisa modern (soedrajat) SA 1994. Anggaran biaya pelaksanaan untuk biaya material didapat Rp. 802,351,734.16, untuk biaya peralatan didapat Rp. 7.094.050,00, untuk biaya tenaga kerja didapat Rp. 328,773,180.00, hasil keseluruhan dari hasil perhitungan tersebut adalah Rp 1,138,218,964.16 (Satu Miliyar Seratus Tiga Puluh Delapan Juta Dua Ratus Delapan Belas Ribu Sembilan ratus Enam Puluh Empat Rupiah).
Kata kunci : Anggaran biaya, peralatan, tenaga kerja, material
Tidak tersedia versi lain